Oleh Ferdian A. Majni
Mengenakan baju klasik model pantsuit hitam, Mauli, begitu ia biasa disapa tampak sangat berwibawa. Ia juga ramah dan menyenangkan. Kepada TAP, Selasa, 12 Juni 2012 lalu Mauli mengatakan jika dirinya baru empat bulan bekerja di sana.
“Mauli kerja di sini atas rekomendasi dari kampus, menggantikan kakak kelas yang naik jabatan dan dipindahkan ke tempat lain oleh perusahaan,” ujar Mauli.
Setiap harinya mahasiswi semester empat ini memulai aktivitasnya sejak pukul delapan pagi hingga pukul enam sore untuk bekerja. Malam hari selepas waktu magrib hingga menjelang pukul 10 malam ia kuliah.
Rupanya gadis yang memiliki wajah baby face ini adalah Queen of LP3I Banda Aceh sejak tahun 2010 lalu. Sejak saat itu ia menjadi primadona di kampusnya. Namun prestasi itu tidak membuat Mauli jadi pribadi yang sombong.
Sejak masih di Sekolah Dasar Mauli sudah terbiasa menjuarai berbagai lomba, seperti membaca, membuat puisi hingga lomba tari Ranup Lampuan. Begitu juga saat SMP ia pernah menjuarai lomba pidato bahasa Inggris dan Indonesia.
Di dunia sains, ia pernah menambah daftar prestasinya dengan menjuarai olimpiade fisika. Memiliki jiwa seni yang kental, tidak membuat Mauli memilih berkarir di dunia entertainment. Ia justru terfokus pada pendidikan dan pekerjaannya saat ini di perusahaan penerbangan Indonesia tersebut.
Namun untuk menyalurkan hobby dan bakat seninya itu, Mauli sering mengikuti acara fashion show dan hunting foto dengan komunitas Aceh Fotografer.
“Iya, Mauli memang senang difoto, tapi hanya sebatas jadi model saja dan belum pernah ikut lomba, kalau iku fashion show pun bukan untuk ajang lomba,” ujarnya. []
Sumber: atjehpost.com
Foto: Dok Pribadi
0 komentar:
Posting Komentar